Tampilkan postingan dengan label Olahraga. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Olahraga. Tampilkan semua postingan

Jumat, 06 Maret 2020

Latihan Gym Dirumah Modal Dumbell

Dumbell Barbel

Memiliki tubuh ideal pasti merupakan dambaan banyak orang, bukan hanya laki-laki, wanitapun sekarang ini sangat mendambakan memiliki tubuh yang ideal. Namun sayangnya masih saja banyak orang yang malas untuk pergi kepusat kebugaran dengan berbagai alasan klasiknya masing-masing.

Namun sebenarnya untuk berolahraga dan membentuk tubuh yang ideal tidak melulu harus pergi ke tempat yang memiliki fasilitas kebugaran lengkap seperty gym, dengan hanya bermodalkan Dumbell 6kg anda bisa dengan mudah melakukan latihan angkat beban walauun tidak pergi kepusat kebugaran.

Beberapa gerakan yang bisa lakukan dirumah untuk membentuk tubuh terutama lengan yang lebih atletis hanya bermodalkan dumbbell, antara lain :

1. Bicep Curl
Gerakan ini dapat membentuk otot lengan kamu dengan bantuan barbel ataupun juga dumbbell. Pertama-tama, mulailah dengan gunakanlah beban yang ringan dahulu. Posisikan barbell di kedua sisi tubuh, lalu gerakkan beban ke arah dada. Pada saat menggerakkan beban, jangan gerakkan siku dan pastikan siku tetap berada di sisi tubuh. Lakukan gerakan ini sebanyak 12 kali. Selain itu, juga dapat melakukan variasi curls yang lain. Caranya dengan menekuk siku, lalu tarik beban ke atas (ke arah dada), ulangi sebanyak 12 kali.

2. Single-arm isometric curl
Berbeda dengan teknik sebelumnya, sekarang tangan ditekuk satu persatu bergantian. Pegang barbel pada masing-masing tangan. Tekuk tangan kiri 90 derajat sejajar dengan pinggang. Untuk tangan kanan luruskan tangan ke bawah, lalu angkat tangan kanan hingga sejajar bahu dengan posisi tangan kiri ditekuk 90 derajat. Lakukan bergantian tangan kanan dan kiri. Ingat, jangan menggerakan tangan bagian atas, hanya gerakan tangan bagian bawah dan tekuk siku untuk menggerakkannya.

3. Tricep extension
Untuk melakukan gerakan yang satu ini, pertama-tama duduklah di kursi. Posisikan badan senyaman mungkin agar bahu dan dada tegak. Kemudian, ambil sebuah barbel lalu angkat dengan dua tangan ke atas kepala. Letakkan barbel secara vertikal tepat di belakang kepala dengan posisi siku yang menekuk. Lalu, pastikan tangan menumpuk satu sama lain di ujung barbel. Angkat barbel ke atas kepala dengan menguatkan kedua lengan. Lakukan latihan ini sebanyak 12 hingga 15 kali. Ketika melakukan gerakan ini, daerah yang dilatih adalah otot bahu dan trisep.

4. Lateral dan Front Raise
Untuk gerakan ini mulailah dengan berdiri tegak dan lemaskan lutut. Kemudian tegakkan bahu dan dada. Pegang barbel di kedua tangan. Pastikan lutut dan siku kamu tetap berada dalam posisi lemas atau rileks. Naikkan lengan ke arah samping tubuh sampai setinggi bahu. Lalu, turunkan kembali tangan ke posisi awal. Gerakan yang kedua, setelah barbel berada di posisi awal, naikkan barbel ke depan. Namun, pastikan jika tidak lebih tinggi dari bahu. Turunkan lagi ke posisi awal. Lakukan latihan ini sebanyak dua set. Masing-masing set terdiri dari 15 kali gerakan.

5. Hammer press
Duduklah sambil memegang barbel di depan bahu pas di ketinggian bahu dengan telapak tangan menghadap satu sama lain. Kuatkan perut supaya posisi duduk tetap tegak. Posisikan postur tubuh kamu agar tetap tegak. Lalu, angkat satu barbel ke atas kemudian turunkan di ketinggian bahu, sementara satu barbel lainnya diangkat ke atas.

Cukup mudah bukan, hanya bermodalkan Dumbbell kamu bisa melaukan berbagai macam gerakan yang bisa membuat tubuh kamu jadi lebih atletis tanpa perlu meninggalkan rumah. Selamat mencoba.

Rabu, 20 November 2019

Final Liga Champion yang Mempertemukan Klub Satu Negara

Final Liga Champion

Bukan hal yang aneh ketika dalam turnamen sekelas Liga Champion mempertemukan klub dari negara yang sama. Masih hangat diingatan kita, ketika musim lalu tim Inggris sama-sama melaju ke babak final secara dramatis lewat drama comeback. Liverpool berhasil melaju ke final setelah mengandaskan Barcelona di Anfield Stadium 4-0, dan Tottenham Hotspurs juga berhasil menggagalkan pasukan muda Ajax secara dramatis pada menit-menit akhir pertandingan.

Di beberapa gelaran Liga Champion, ada juga tim-tim dari negara yang sama melaju ke final. Rivalitas yang mereka bawa tentu menambah keseruan laga final. Berikut beberapa laga final Liga Champion yang mempertemukan klub satu negara:

1. Real Madrid vs Valencia (1990/2000)
Spanyol menjadi kekuatan sepak bola yang cukup dominan dengan dua tim papan atasnya yakni Real Madrid dan Barcelona. Namun pada tahun 2000, justru Valencia yang berhasil melaju ke babak final untuk menjamu El Real meskipun pada akhirnya kalah telak 3-0.

2. AC Milan vs Juventus (2000/2003)
Selain Spanyol, di era 2000-an Italia juga terkenal sebagai salah satu kekuatan sepak bola yang menakutkan. AC Milan dan Juventus pernah bertemu di partai puncak Liga Champion tahun 2003. Pada final ini, AC Milan mampu meraih kemenangan lewat drama adu penalti.

3. Manchester United vs Chelsea (2007/2008)
Laga yang seru terjadi di Moscow pada gelaran final Liga Champion tahun 2008 yang mempertemukan rivalitas klasik antara The Blues dan Red Devil. Mereka bertanding sama kuat sampai waktu extra time berakhir. Kemenangan akhirnya harus ditentukan lewat drama adu penalti. Chelsea masih belum beruntung karena dua penendang terakhir mereka waktu itu, John Terry dan Anelka gagal mengeksekusi penalti. Manchester United tampil sebagai jawara Eropa ketika itu.

4. Bayern Munchen vs Borussia Dortmund (2012/2013)
Lima tahun berselang setelah final satu negara yang mempertemukan MU dan Chelsea, dua raksasa Jerman melaju ke partai puncak pada final Liga Champion yang diselenggarakan di Wembley Stadium. Munchen yang memiliki jam terbang yang lebih banyak masih unggul dari Dortmund yang kala itu memang tidak diunggulkan dengan skor tipis 2-1.

5. Real Madrid vs Atletico Madrid (2013/2014) dan (2015/2016)
Laga final ini tidak hanya menyajikan rivalitas satu negara, melainkan juga rivalitas satu kota. Dua tim terhebat di Madrid bertarung pada dua final Liga Champion. Pada final yang berlangsung di Lisbon, Real Madrid masih terlalu kuat dengan mengandaskan Atletico Madrid dengan skor 4-1. Kemudia dua tahun berselang, mereka kembali berseteru di laga final yang dilangsungkan di San Siro, Milan. Atletico kala itu punya kesempatan besar untuk menang, namun mereka kurang beruntung dan harus kalah lewat adu penalti.

Bukan tidak mungkin rivalitas klub satu negara tersaji kembali di laga final Liga Champion. Untuk itu, jangan sampai kamu ketinggalan pertandingan-pertandingan seru yang nantinya akan tersaji pada gelaran Liga Champion musim ini. Vidio.com sudah menyediakan paket live streaming dengan harga terjangkau untuk membantu kamu menyaksikan tim kesayangan yang berlaga di Liga Champion. Dengan nonton di vidio.com, cukup mengaksesnya lewat smartphone kamu sudah bisa live streaming Liga Champion bersama kawan-kawan. Selain itu, harga yang dipatok juga sangat pas dikantong. Paket platinum yang menyediakan siaran Liga Champion hanya berharga Rp 29.000 per minggu. Tertarik pakai vidio.com? Langsung saja download aplikasinya atau kunjungi websitenya di www.vidio.com/packages 

Kamis, 24 Oktober 2019

5 Top Skor Liga Champion Sepanjang Masa

Liga Champion

Tidak terasa Liga Champion musim 2019/2020 sudah berlangsung hingga pekan ke dua. Ada tim yang berjaya dan ada juga yang terpuruk. Babak fase grup Liga Champion sudah berlangsung sejak 17 September hingga 11 Desember 2019. Kemudian akan dilanjukan fase knock out di babak 16 besar yang akan dimainkan pada bulan Februari dan Maret 2020.

Untuk partai final sendiri akan berlangsung di Atarturk Olympic Stadium, Istanbul, pada 30 Mei 2020. Liverpool difavoritkan untuk kembali berjaya pada turnamen ini dengan status juara bertahan. Musim lalu Moh. Salah dkk berhasil menekuk rivalnya satu tim dari Inggris, Tottenham Hotspurs dengan skor 2-0. Namun, semua bisa saja terjadi mengingat beberapa klub seperti Barcelona, Madrid, Juventus, City, dan PSG juga akan makin meramaikan perebutan juara.

Bicara soal Liga Champion, terdapat beberapa ujung tombak yang terkenal sangat subur bila berlaga di kancah turnamen antar klub ini. Yang menarik, ada banyak dari mereka yang menyandang predikat top skor sepanjang masa namun masih tetap aktif bermain hingga sekarang. Lalu siapa saja mereka?

1. Ruud Van Nistelrooy
Di urutan ke-5 ada striker andalan timnas Belanda di era 2000-an yang pernah merumput bersama PSV Eindhoven, Manchester United dan Real Madrid. Dia berhasil mencetak sebanyak 56 gol di liga champion dari 73 pertandingan. Sayang sekali, meski masuk ke dalam top 5 striker dengan gol terbanyak di liga champion, Nistelroy belum pernah merasakan manisnya memenangkan trofi liga champion sepanjang karier.

2. Karim Benzema
Bomber andalan Real Madrid ini memang terkenal cukup konsisten di setiap musim liga champion. Dia telah mencetak 60 gol dari 112 pertandingan. Gol tersebut dia cetak melalui dua tim, Lyon dan Real Madrid. Striker asal Perancis ini juga sudah sebanyak 4 kali memenangkan trofi liga champion.

3. Raul Gonzales
Sebelum era Messi dan Ronaldo, Raul adalah raja di liga champion. Dia berhasil melesatkan bola ke gawang lawan sebanyak 71 gol dari 142 penampilan. Di Real Madrid dia telah berhasil membawa tiga trofi liga champion.

4. Lionel Messi
La pulga atau si kutu ini memang bukan striker murni, namun skill dan bakatnya yang membuat dia bisa sejajar dengan para striker murni. Leo messi yang merupakan legenda hidup Barcelona sudah mencetak 112 gol dari 135 pertandingan bersama Barcelona. Di empat musim secara beruntun pada 2008 hingga 2012 dia berhasil menjadi top skor.

5. Cristiano Ronaldo
Ini lah dia raja gol sepanjang masa sejauh ini di liga champion, CR7. Dia sudah mengoleksi 126 gol dari 162 penampilan bersama MU (15), Real Madrid (105), dan Juventus (6). Jumlah tersebut bukan tidak mungkin untuk terus bertambah mengingat Ronaldo masih aktif bermain.

Itu dia raja gol sepanjang masa di liga champion. Gol-gol indah telah tercipta di ajang paling bergengsi di Eropa ini. Kamu tentu tidak ingin ketinggalan manisnya momen para pemain dalam mencetak gol bukan? Vidio.com sudah punya solusinya. Vidio menyediakan layanan streaming liga champion yang dapat kamu nikmati melalui website hingga aplikasi yang ada di smartphone. Untuk bisa menikmatinya, kamu cukup berlangganan paket vidio premier platinum dengan harga yang terjangkau. Tidak hanya liga champion, kamu juga bisa menonton liga-liga top Eropa lainnya loh! Yuk buruan beli paketnya!

Jumat, 04 November 2016

Jelang Laga Panas Persija VS Persib 5 November 2016

Persija VS Persib 2016

Olahraga RDZME.com , Pesan Ridwan Kamil Kepada Bobotoh Jelang Persija VS Persib Bandung - Duel Persija Jakarta vs Persib Bandung akan tersaji di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 5 November 2016. Bobotoh, sebutan suporter Persib, sangat berhasrat untuk hadir di lokasi demi mendukung tim kesayangannya.

Tapi hingga kini belum ada kepastian apakah Bobotoh akan memaksakan datang ke lokasi atau tidak meski PT Gelora Trisula Semestra (GTS) sebagai operator turnamen sudah mengeluarkan larangan agar Bobotoh tidak hadir di sana.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengimbau Bobotoh untuk tidak memaksakan diri jika ada aturan pelarangan datang menyaksikan dual panas tersebut. Bobotoh wajib taat pada aturan.

"Kita mah hidup harus sesuai dengan peraturan. Kalau peraturannya membolehkan, datang. Kalau tidak membolehkan, ya jangan," kata Emil, sapaan akrabnya, di Balai Kota Bandung, Jumat (4/11/2016).

Jika ternyata akhirnya Bobotoh diperbolehkan hadir di stadion, ia memberikan pesan khusus. Ia menekankan pentingnya menjaga perdamaian. Sebab Bobotoh datang ke lokasi untuk mendukung tim kesayangannya, bukan untuk tujuan lain.

"Tujuan kita menonton olahraga itu kan untuk perdamaian, untuk kompetisi. Jangan pernah diganggu, diprovokasi oleh hal-hal negatif. Jangan juga memprovokasi, jangan juga mau diprovokasi," jelasnya.

Ia juga berpesan agar Bobotoh menghormati tuan rumah jika diperbolehkan datang ke stadion. Sebagai tamu, Bobotoh harus menerapkan kesantunannya. "Datang saja sebagai penonton, tunjukkan kebobotohannya pada saat pertandingan," ucap Emil.

"Pergi dan pulang dari stadion tunjukkanlah sebagai warga negara yang baik, kan begitu, menghormati tuan rumah, nghargai mereka yang jadi tuan rumah," tandasnya.

Kamis, 20 Oktober 2016

Tips Merawat Sepatu Bola dan Sepatu Futsal

Merawat Sepatu Bola

Bagi adik laki-laki saya yang hobi bermain sepak bola atau futsal, sepatu sepak bola miliknya adalah hal yang penting. Selain karena memang diperlukan selama bermain, harganya yang lumayan mahal membuat sepatu ini harus dijaga dengan baik. Namun, seperti kebanyakan anak cowok pada umumnya yang seringkali cuek soal perawatan sepatu, kebiasaan ini bisa berdampak pada sepatu yang cepat rusak. Padahal penting bagi setiap orang yang memiliki sepatu sepak bola yang ingin sepatunya awet, mengetahui bagaimana cara merawat yang tepat.

Memang sih, jika sepatu yang ada rusak, kita bisa membeli lagi yang baru. Tidak sulit mencari sepatu bola yang sesuai keinginan karena ada banyak jenis sepatu bola yang beredar saat ini, seperti sepatu bola pumas atau sepatu bola yang mirip dengan pemain sepak bola terkenal CR7. Tapi, bukankan lebih baik jika dirawat agar tahan lebih lama? karena ini berarti menghemat pengeluaran. 

Oleh karena itu, saya mencari beberapa informasi terkait bagaimana cara merawat sepatu bola yang baik dan benar. Tujuannya agar bisa memberitahu kepada adik saya tersebut. Nah, mungkin saja diantara pembaca sekalian ada yang ingin mengetahui juga bagaimana caranya.

Jika sepatu kotor usai digunakan, maka segera bersihkan. Untuk kotor yang disebabkan oleh debu bisa menggunakan kain basah untuk membersihkannya. Apabila kotor di sepatu akibat lumpur atau tanah yang melekat, cara membersihkannya yaitu dengan sikat. Ada beberapa sabun dan pembersih sepatu bola yang bisa Anda gunakan, tapi harus diperhatikan tentang detail produk tersebut agar tidak merusak sepatu Anda. Namun, perlu diperhatikan agar tidak menyikat sepatu terlalu keras karena ini bisa mengikis bagian luar sepatu. 

Untuk mengeringkan sepatu bola yang sudah dibersihkan, bisa dengan cara dijemur atau dianginkan, hanya saja jika sudah kering, langsung angkat sepatu untuk mengindari efek panas berlebih. Cara lainnya agar sepatu bola awet dan tidak mudah rusak adalah dengan menghindari pemakaian terlalu sering selama kurun waktu berturut-turut. Untuk itu, perlu memiliki setidaknya 2 pasang sepatu bola bagi yang hobi bermain sepak bola.

Sebaiknya, dalam meletakkan sepatu bola, harus ada tempat khusus seperti rak atau kotak sepatu. Hal ini untuk menjaga sepatu dari kotoran debu selama tidak digunakan. Semoga cara merawat sepatu bola yang sudah saya bagikan ini bisa bermanfaat untuk anda sekalian.

Kisah Perjuangan Pemain Sepak Bola Ganteng Lionel Messi

Sepatu Bola Terbaru Messi

Siapa yang tidak kenal dengan pemain bola yang satu ini, wajahnya ganteng mirip artis atau pemain film. Para pecinta bola pasti sudah tidak asing lagi karena selain ganteng, kepiawaiannya dalam menggocek bola memang memukau.

Lionel Andres Messi atau yang sering dikenal dengan Lionel Messi merupakan pria kelahiran Rosario pada 24 Juni tahun 1987 yang lalu. Tidak banyak yang tahu, sebelum menjadi terkenal seperti sekarang, Messi pernah melalui masa-masa sulit dalam meniti karier sepak bola. Kesuksesannya saat ini, tidak hanya karena bakat tetapi juga kerja keras yang sudah ia lakukan sejak kecil dengan berlatih langsung dibawah bimbingan ayahnya Jorge Horacio Messi.

Messi mulai bermain sepak bola sejak usia 5 tahun, saat itu ia bergabung dengan klub lokal tempat ia tinggal. Sebuah klub kecil bernama Newell’s Old Boys. Sejak saat itu, Messi kecil sudah mulai menunjukkan bakatnya dibidang sepak bola sehingga ia sempat dijuluki oleh teman-temannya dengan sebutan “Mesin 87”.

Sebuah ujian datang menimpa hidup Messi yang begitu cinta dengan dunia sepak bola. Pada saat usia 11 tahun, Messi menerima kabar bahwa ia mengidap suatu penyakit yang mempengaruhi hormon pertumbuhannya. Mengetahui akan hal ini, banyak klub yang tadinya tertarik dengan Messi justru mundur karena perlu biaya yang tidak sedikit untuk membantu pengobatan Messi.

Ditengah ujian tersebut, beruntung ada Carles Rexach yang mau memberikan kesempatan kepada Messi untuk kembali ke dunia sepak bola. Carles Rexach yang merupakan direktur FC Barcelona bersedia membiayai pengobatan Messi dan juga menawarkan kontrak. Tentu saja, ini sebuah kesempatan yang sayang dilewatkan.

Akhirnya Messi kembali bermain bersama klub junior Barca. Selama kurun 3 tahun berada di klub tersebut, banyak gol yang berhasil dicetak. Keahliannya dalam bermain bola semakin meningkat, hingga akhirnya ia berhasil menjadi pemain utama tim Barca menghadapi berbagai tim besar dari klub lain. 

Kini, Lionel Messi menjadi salah satu pemain sepak bola populer dengan bayaran yang fantastis. Banyak tawaran untuk menjadi model berbagai produk karena wajahnya yang tampan. Segala hal tentang Messi, bagi para fansnya sangatlah menarik untuk diketahui.
Jika anda penggemar Messi dan ingin mencari sepatu bola terbaru atau jenis lainnya yang mirip dengan sepatu sepak bola yang dikenakan Messi, bisa mencarinya di toko sepatu sepak bola atau toko online ternama.

Sabtu, 24 September 2016

Tips Memilih Sepatu Bola Terbaru Yang Nyaman

Sepatu Bola Terbaru

Sepatu Bola Terbaru - Sepak bola merupakan olahraga terpopuler yang banyak digandrungi oleh laki-laki. Ini bisa dilihat dari banyaknya fans club sepak bola dan juga antusiasme masyarakat setiap kali ada pertandingan bola. Jika dulu harus ke lapangan yang luas untuk bisa bermain sepak bola, kini ada versi kecilnya yang disebut futsal. Hampir mirip dengan sepak bola, hanya saja pemain futsal lebih sedikit dan lapangannya lebih kecil. 

Bagi pemain sepak bola atau yang hobi, perlu memiliki sepatu bola yang nyaman agar selama bermain bisa maksimal. Banyak sepatu bola dari berbagai merk yang kini bisa ditemukan di toko sepatu atau olahraga. Harganya juga bervariasi, dari yang terjangkau hingga jutaan rupiah.

Terkadang, banyak orang yang memilih sepatu bola berdasarkan tampilan saja atau karena sepatunya mirip dengan sepatu pemain bola kesayangan. Padahal, ada beberapa kriteria dalam memilih sepatu yang seharusnya diketahui sebelum membeli agar saat dikenakan, sepatu bisa benar-benar nyaman dan pas dikaki.

Ada beberapa kriteria penting dalam memilih sepatu bola yang bisa diterapkan yaitu perhatikan ukuran, ini merupakan hal penting dan utama agar saat dipakai bermain bola yang terkadang harus berlari dan menendang, keadaan sepatu di kaki tetap pas. Untuk itu, ukurlah sepatu dengan mencobanya secara langsung atau jika ingin membeli sepatu bola terbaru di toko online, bisa dengan melihat keterangan nomor ukuran sepatu.

Selanjutnya, perhatikan bagian bawah sepatu. Sepatu bola memiliki desain khusus tersendiri dari sepatu biasa, ini menyesuaikan dengan fungsinya yang akan digunakan pada saat bermain di lapangan. Bagian telapak biasanya bergerigi, berfungsi untuk mencegah efek licin dan mengurangi gesekan. Saat mencoba, rasakan apakah bagian telapak sepatu terasa licin atau tidak, sebaiknya pilih yang tidak licin karena akan memudahkan untuk berlari dan dipakai saat keadaan lapangan sedang basah, misalnya akibat hujan.

Kemudian, putuskan apakah ingin memilih sepatu bola yang memiliki tali atau tidak. Hal ini juga penting untuk menunjang rasa nyaman. Bagi sebagian orang, tali sepatu bisa sedikit mengganggu namun adapula yang merasa nyaman karena bisa mengatur kerapatan kaki. Setelah beberapa kriteria tersebut terpenuhi, maka silahkan untuk memilih sepatu sesuai dengan tampilan yang menarik dan sesuai selera.

Untuk bahan referensi memilih sepatu bola apa yang keren dan kece, bisa dengan melihat sepatu bola pemain terkenal seperti CR7, David Beckam, Lionel Messi dan lainnya.

Senin, 22 Agustus 2016

Sisi Lain Kehidupan Cristiano Ronaldo

Sepatu Cristiano Ronaldo

Namanya kian melesat saat bergabung dalam klub sepak bola Manchester United (MU) hingga sekarang di Real Madrid. Cristiano Ronaldo (CR7) makin dikagumi karena keahliannya dalam mencetak gol di lapangan hijau. Kesuksesan CR7 ditunjukkan dari berbagai prestasi yang berhasil ia raih, salah satunya ialah tiga kali menjadi pemain terbaik. Dari segi pendapatan, CR7 masuk dalam kategori atlet terkaya. Tidak heran jika ia memiliki rumah dan juga sederet mobil mewah. 

Sepintas, kehidupan CR7 terlihat sangat komplit bagi orang lain, muda, kaya dan berprestasi. Namun dibalik itu semua, ada hal-hal lain yang sering luput dari perhatian banyak orang. Apakah itu?

Bukan Berasal Dari Orang Kaya
Meski kini CR7 hidup dengan bergelimang harta, namun ia dulu bukanlah berasal dari anak orang kaya. Ibunya hanya seorang petugas kebersihan dengan upah yang rendah sedangkan ayahnya sudah lama meninggal akibat minuman keras. Kekayaan yang ia peroleh sekarang, murni karena memang hasil usaha dan kerja kerasnya sendiri.

Tipe Pekerja Keras
Orang-orang sukses adalah orang yang memiliki sifat kerja keras, ini pula yang ada pada diri CR7. Ia sering berlatih lebih lama dari yang lain dengan datang lebih awal dan pulang paling akhir.

Suka Berbagi
Kekayaan yang dimiliki CR7 tidak lantas membuatnya lupa untuk berbagi. Sifatnya yang terlihat angkuh ketika berada di lapangan hijau, justru berbanding terbalik dalam kehidupan nyata. CR7 memiliki sikap yang dermawan. Hal ini dibuktikan dengan aktifnya ia diberbagai kegiatan sosial. Ia sering melakukan donor darah, pernah pula membantu biaya pengobatan salah satu penggemarnya yang sedang sakit.

Jadi Model
Kiranya, kekayaan CR7 tidak sepenuhnya hanya didapatkan dari bermain sepak bola. Ya, seiring makin populernya pemain sepak bola ini, tawaran menjadi bintang iklan atau model suatu produk terus berdatangan. Seperti model sepatu bola, shampo, minuman dan lainnya. 

Berbagai aksi menawan CR7 di lapangan hijau tentunya tidak lepas dari hal penting yang menunjang penampilan seperti sepatu bola yang dikenakan. Kamu juga bisa mendapatkan sepatu bola yang kece ala CR7 yang sudah banyak dijual saat ini. Salah satunya jenis adalah sepatu bola Mizuno. Bercita-cita ingin menjadi pemain bola seperti CR7? Angkat kaki kamu sekarang, mulailah berlatih dengan disiplin dan rutin!